773 Karung Beras Terjual di Pasar Murah Polda Sultra dan Bulog
Deliksultra.com, Kendari – Untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok sekaligus membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari, Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sulawesi Tenggara bersama Polsek Abeli bekerja sama dengan Perum Bulog dan Polresta Kendari menggelar Gerakan Pasar Murah.
Kegiatan yang digelar pada Sabtu (16/8/2025) di Kantor Lurah Benua Nirae, Kecamatan Abeli, Kota Kendari, mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Sejak pagi, warga sudah memadati lokasi untuk mendapatkan beras dan telur dengan harga terjangkau.
Data panitia mencatat, sebanyak 773 karung beras habis terjual. Sementara itu, dari total 95 rak telur yang disiapkan, 80 rak ludes dibeli masyarakat, menyisakan hanya 15 rak.
Kapolsek Abeli, IPTU Nurul Syahrizad, S.I.P., M.H., mengatakan pasar murah ini merupakan langkah konkret kepolisian bersama Bulog untuk hadir langsung di tengah masyarakat, khususnya dalam situasi harga kebutuhan pokok yang fluktuatif.
“Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar. Antusiasme warga luar biasa, dan mereka merasa sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini,” ujarnya.
Dengan kegiatan ini, diharapkan beban masyarakat dapat berkurang sekaligus mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga setempat.
Reporter : Andri







