Banyak Motor Mogok, Ojol Kendari Keluhkan Pertalite Diduga Bermasalah
Deliksultra.com, Kendari – Ratusan pengemudi ojek online (ojol) mendatangi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Rabam di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari, pada Selasa, 4 Maret 2025.
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat sejumlah ojol menumpahkan bahan bakar dari tangki motor mereka. Salah satu pengemudi ojol dalam video tersebut mengungkapkan dugaan bahwa bahan bakar jenis Pertalite yang mereka gunakan merupakan campuran atau oplosan.
“Pertalite ini seperti sudah dicampur,” ujar seorang ojol dalam rekaman video yang beredar.
Di video lainnya, seorang ojol mengklaim bahwa dugaan Pertalite oplosan ini tidak hanya ditemukan di satu SPBU, tetapi telah menyebar ke beberapa SPBU di Kota Kendari.
“Banyak motor ojol yang mogok setelah mengisi Pertalite,” katanya.
Setelah berkumpul di SPBU Rabam, ratusan ojol tersebut kemudian melanjutkan aksi mereka dengan mendatangi Polresta Kendari untuk menyampaikan keluhan dan meminta pihak berwenang menyelidiki dugaan bahan bakar oplosan tersebut.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak terkait, termasuk pengelola SPBU dan instansi yang berwenang, belum memberikan pernyataan resmi terkait kejadian ini.
Reporter : Andri