HUT Ke-1 Ompreng Family Kendari, Pererat Silaturahmi Di Pantai Taipa
DELIKSULTRA.COM, KONUT- Komunitas Ompreng Family area Kota Kendari gelar acara dalam rangka merayakan 1 Tahun Aniversary di pantai Taipa, Konawe Utara, Sulawesi Tenggara dengan mengangkat tema “Mengevaluasi, Mempererat Silaturahmi dan Persaudaraan. Minggu (10/12/2023)
Sebagai informasi, Komunitas ompreng Family area kota Kendari adalah komunitas Driver yang bergerak dalam bidang angkutan darat mulai dari Driver rute Kendari-Kolaka, Kendari-Konsel, Kendari-Koltim, Kendari-Kolut, Kendari-Morowali,Kendari-Bombana, Kendari-Konsel dan rute Kendari- Morowali Utara dengan jumlah anggota keseluruhan 114 orang meliputi 8 orang pengurus dan 106 orang member.
Ketua dari Komunitas Ompreng Family area Kendari, Ipul menyampaikan , Ompreng Family area kota kendari mulai di bentuk pada tahun 2021. Namun, pada tahun 2021 Komunitas yang di bentuk ini tidak berjalan dengan lancar dan mulai dijalankan lagi pada tahun 2023. Ia juga mengatakan, tujuan dari dibentuknya komunitas ini tak lain dan tak bukan untuk mempersatukan para driver-driver yang ada di kota kendari.
“Pertama kalinya dibentuk ompreng family area kendari ini pada tahun 2021 hanya dia vakum. Nanti 2022 kita kembali jalankan dengan membentuk kepengurusan yang baru dan alhamdulillah sekarang sudah satu tahun juga. Dan untuk tujuannya dibentuk komunitas ini adalah untuk mempersatukan teman-teman driver yang ada di area kota kendari” Ujarnya.
Ipul juga berharap agar komunitas Ompreng Family area Kota Kendari tetap kompak, selalu menjaga Solidaritas, semakin maju dan berkembang sampai kapanpun.
“Saya berharap untuk kedepannya setelah Aniversary yang pertama ini teman-teman Ompreng Family khususnya kota kendari tetap kompak, semakin solid, semakin maju serta tentunya semakin berkembang”Tutupnya.
Reporter: Ersin