Kadis Kehutanan Sultra Target Selesaikan 200 ribu Hektar Perhutanan sosial pada Tahun 2024

waktu baca 1 menit

DELIKSULTRA.COM, KENDARI- Dinas Kehutanan Sulawesi Tenggara (Sultra) gelar Upacara dalam rangka merayakan Ulang Tahun Yang ke-57 dengan mengusung tema “Konsolidasi Peran POLHUT Sebagai Garda Depan Dalam Pembangunan Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Berkelanjutan” bertempat di Kantor Kehutanan Sulawesi Tenggara. Kamis, (28/12/2023)

Dalam keterangannya Kepala Dinas Kehutanan Sultra, Sahid berharap dengan diadakan upacara Hari Ulang Tahun Kehutanan yang ke-57 ini dapat meningkatkan solidaritas antar sesama Polhut dan menumbuhkan jiwa kesatuan dalam menjaga keamanan hutan di Sulawesi Tenggara.

“Dengan bertambahnya usia yang ke-57 ini, kami berharap agar POLHUT di Sultra dapat bersatu semuanya, tidak terpecah belah antara sesama polhut agar kawasan hutan kita itu tetap lestari dan berfungsi secara maksimal” Ungkap Sahid.

Kemudian ia menyampaikan untuk target utama Dinas Kehutanan Sultra tahun 2024 adalah menyelesaikan program Perhutanan Sosial sebanyak 200.000 ribu (Dua Ratus Ribu) hektar dengan menggerakkan polhut untuk bersosialisasi kepada masyarakat Se Sulawesi Tenggara.

“Untuk tahun depan kami akan memfokuskan menyelesaikan Perhutanan sosial yang jumlahnya 200.000 ribu hektar yang pada tahun 2023 ini kami sudah menyelesaikan sebanyak kurang lebih 103.000 ribu. Jadi, yang belum diselesaikan akan kami targetkan selesai pada tahun 2024 dengan menggerakkan Polhut atau penyulu Kehutanan untuk sosialisasi kepada masyarakat bahwa ada program bagus dari pemerintah”Pungakasnya.

Reporter : Ersin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *