Siswa SMAN 5 Baubau Tentukan Pemimpin Baru: Pemilihan Ketua OSIS Berlangsung Ketat!
Deliksultra.com, Baubau – Sekolah Menengah Atas Negeri 5 Baubau (SMAN 5 Baubau) menyelenggarakan pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) untuk periode 2024/2025.
Pemilihan ini diikuti oleh seluruh siswa SMAN 5 Baubau dengan tujuan memilih pemimpin yang mampu memajukan kegiatan organisasi siswa serta menjadi wakil suara siswa dalam berbagai kegiatan sekolah.
Tiga pasangan calon (paslon) ketua dan wakil ketua OSIS bersaing secara ketat dalam pemilihan kali ini. Paslon 01 diisi oleh Wa Ode Siti Fadilah Siti Nur Fadila (Calon Ketua) dan Dewi Neta Nia (Calon Wakil Ketua). Paslon 02 terdiri dari Muhammad Nur Sidiq (Calon Ketua) dan Kadek Arya Mahardika (Calon Wakil Ketua). Sementara itu, Paslon 03 diwakili oleh Ni Komang Kamala Dewi (Calon Ketua) dan Kadek Risky Aditya (Calon Wakil Ketua).
Sebelum pemilihan, ketiga paslon telah melalui serangkaian tahapan seleksi, termasuk presentasi visi dan misi serta debat kandidat yang dihadiri oleh siswa kelas X, XI, dan XII. Dalam debat tersebut, para calon memaparkan program kerja yang akan dijalankan jika terpilih, seperti pengembangan kreativitas siswa, peningkatan kualitas kebersihan lingkungan sekolah, dan berbagai kegiatan positif lainnya.
Pemilihan berlangsung secara demokratis melalui sistem voting, di mana setiap siswa diberikan hak suara untuk memilih paslon yang dianggap paling sesuai memimpin OSIS. Hasil perhitungan suara akan diumumkan dalam waktu dekat.
Kepala SMAN 5 Baubau menyatakan bahwa siapapun yang terpilih nantinya harus siap menjadi perwakilan siswa dalam menyuarakan kepentingan bersama.
“Siapapun yang mendapatkan banyak suara, berarti dia yang dipercayakan oleh warga SMAN 5 Baubau untuk memimpin dan mewakili siswa,” ujarnya.
Kegiatan debat dan pemilihan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi aktif siswa dalam proses pemilihan OSIS serta menciptakan pemimpin yang berkualitas dan mampu membawa perubahan positif bagi sekolah.
Reporter : Ikra